Pembangunan Loksem Kawan Lama Dimulai
Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta mulai melakukan pembangunan Lokasi Sementara (Loksem) Kawan Lama di Jalan Puri Kencana 1, Kembangan, Jakarta Barat. Rencananya, loksem mampu menampung sebanyak 40 pedagang kaki lima (PKL).
Konsepnya akan sama seperti Melawai 13. Kita berharap awal November sudah rampung
Kepala Dinas Koperasi, Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta, Irwandi mengatakan, saat ini pihaknya terus melakukan penataan PKL dengan melakukan pembangunan Loksem. Salah satunya seperti pembangunan Loksem Kawan Lama.
"Konsepnya akan sama seperti Melawai 13. Kita berharap awal November sudah rampung," ujarnya, Minggu (23/10).
10 Loksem akan Dibangun di Jaksel Tahun IniPembangunan lokasi penataan PKL ini berasal dari Corporate Social Responsibility (CSR) salah satu perusahaan di Jakarta. Rencananya akan ada tiga perusahaan besar yang akan membangun penataan PKL lima titik di masing kota DKI Jakarta.
"Yang paling besar akan ada di Blok B1 Kemayoran atau eks G
ang Laler, luasnya satu hektare. Pokoknya penataan terus kita lakukan apalagi ini dari CSR," tandasnya.